Competitive Advantage Memediasi Pengaruh Penggunaan Digital Marketing Dan E-Commerce Terhadap Business Sustainability Pedagang Eceran Tradisional

  • Bambang Irawan Universitas Jember
  • Isti Fadah Universitas Jember
  • Fahriza Diana Universitas Jember

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan digital marketing dan e-commerce terhadap business sustainability melalui competitive advantage bagi pedagang eceran tradisional di Kecamtan Tanggul pada masa pandemi. Populasi penelitian dalam penelitian ini adalah pedagang eceran tradisional di Kecamatan Tanggul. Metode sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah non- probability sampling dengan teknik yang digunakan adalah purposive sampling. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner pada pedagang eceran tradisional di Kecamatan Tanggul yang berjumlah 75 pelaku usaha. Penelitian ini menggunakan analisis jalur dengan pengelolaan data menggunakan software SPSS 26. Hasil uji t diperoleh signifikan H1 sebesar 0,001, H2 sebesar 0,001, H3 sebesar 0,000, H4 sebesar 0,000, dan H5 sebesar 0,001 hasil tersebut lebih kecil dari signifikan yang ditetapkan yaitu 0,05 sehingga hipotesis diterima. Hasil uji sobel menunjukan t hitung diporoleh H6 sebesar 3,05 dan H7 sebesar 3,51 hasil tersebut lebih besar dari t table yaitu 0,05. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa variabel digital marketing, e-commerce berpengaruh positif terhadap business sustainability melalui competitive advantage.

Published
2025-06-13
How to Cite
IRAWAN, Bambang; FADAH, Isti; DIANA, Fahriza. Competitive Advantage Memediasi Pengaruh Penggunaan Digital Marketing Dan E-Commerce Terhadap Business Sustainability Pedagang Eceran Tradisional. Growth, [S.l.], v. 23, n. 1, p. 154-173, june 2025. ISSN 0215-1030. Available at: <https://www.unars.ac.id/ojs/index.php/growth-journal/article/view/6513>. Date accessed: 20 nov. 2025. doi: https://doi.org/10.36841/growth-journal.v23i1.6513.
Section
Articles